Friday, 22 December 2017

Review MaxUp Cosmetics Suede Matte Lip Cream

Hi! Hi!

Balik lagi di blog ku. yukalicious.blosgpsot.co.id.

Seperti yang aku bahas di postingan sebelumnya, kali ini memang sudah banyak brand-brand lokal indonesia yang mengeluarkan produk-produk baru. Bahkan juga merk-merk baru yang mungkin masih asing di telingga kalian. Salah satunya yaitu lokal brand yang baru adalah MaxUp Cosmetics.




MaxUp Cosmetics ini mungkin masih asing di telingga kalian, namun kalau kalain makeup junkies ataupun yg suka update di social media mungkin sudah tahu mengenai brand ini. Untuk produknya sendiri MaxUp Cosmetics memang belum banyak menggeluarkan produk, tapi dia punya 1 produk anddalannya yaitu Suede Matte Lip Cream.



MaxUp Cosmetics Suede Matte Lip Cream ini adalah liquid lipstick dengan hasil akhir matte. Lip Cream ini terdiri dari 4 pilihan warna cantik yang bisa dipakai untuk beberapa suasana atau acara.
Warna-warnanya adalah 01 Afternoon Tea, 02 Dusty Rose, 03 Smashing Pink, 04 Cherry-O. Berikut swatchnya.


01 Afternoon Tea : warna nude kecoklatan


 

02 Dusty Rose : warna nude dengan tone pink

 

03 Smashing Pink : warna pink t

 

04 Cherry-O : warna merah

 


MaxUp Cosmetics Suade Matte Lip Cream ini formulanya aku cukup suka, dia creamy-matte, full coverage liquid cream, 1 kali oles aja sudah keliatan warnanya. Finishingnya sudah pasti matte. lipcream ini juga terbukti kissproof, asal kalain tidak makan- makanan yg berminyak lipcream ini akan awet menempel di bibir kalian. Formulanya juga ringan dan pasti lipstick ini tahan lama. dan seperti saran aku kalau kalain pakai liquid lipcream apalagi yang matte usahakan untuk selalu menggukana lipbalm terlebih dahulu.




MaxUp cosmetics ini memiliki aplikator atau wand yang berbentuk doe foot, jadi saat mengaplikasikan lipstick menjadi lebih mudah. Untuk packagingnya MaxUp lip cream ini di kemas dalam box kertas dengan desain apik. Dan lipcream di keamsa dalam botol plastik dengan tutup berwarna silver serta lambang dan tulisan pada kemasan juga berwarna silver metalik.


Sayangnya pilihan warna dari lip cream ini kurang banyak, mungkin masih test pasar. Tapi aku berharap dia menggeluarkan warna2 yang lain. Warna yg lebih bold. maklum aku pecinta warna bold.


Untuk kalian yang mau mendapatkan lip cream ini kalian bisa langsung stalking social media MaxUp Cosmetics.




Sekian review singkat dari aku, oh ya sudah mau tahun baru, smoga tahun depan aku bisa terus aktif menulis di blog.



Thank you for reading


Good Luck

XOXO



Sunday, 10 December 2017

Review Posy Beauty Lip Cream Matte


Hi! Hi!


apa kabar semua. balik lagi ke blog aku. 


Sekarang ini banyak banget ya brand-brand lokal yang mengeluarkan lip cream matte. hampir semua brand punya lip cream matte. Dan rasanya trend lip cream matte juga masih menjadi incaran banyak beauty junkies. Termasuk aku salah satunya. Racun Lip cream matte rasanya gak berhenti-henti. Dan kali ini aku berhasil mendapatkan Lip Cream Matte dari Brand Lokal yaitu Posy Beauty.

Posy Lipcream - Pride


Posy Beauty Lip Cream Matte ini tersedia dalam beberapa warna yang cantik mulai dari warna yang nude hingga warna yang bold. Posy Beauty Lip Cream Matte yang aku punya adalah yang berwarna Bold. Namanya shadenya sangat cantik Yaitu "Pride". Warnanya sendiri merupakan warna Merah bergundy. Aku suka sekali warna ini. daripada penasaran intip yuk swatchnya di bibir aku. 

Posy Lipcream shade "Pride"


Dari Formula Posy Beauty Lip Cream Matte ini berbeda dengan lip matte yang lain. Lip cream Dari Posy ini tidak perlu waktu lama untuk ngeset mattenya. jadi kurang dari 10 detik Tampilan lipcream ini langsung terlihat matte. Selain itu lip matte ini tidak bikin bibir terasa kering seperti ada yng mengikat. Duh, aku lupa istilahnya apa. Tapi selama aku memakai ini aku merasa nyaman-nyaman saja memakianya meski tanpa menggunakan lipbalm terlebih dahulu. Namun, saran aku bagi yang bibirnya cepet kering janagn lupa untuk mengalikasikan lipbalm sebelum memakai lip cream. 

Posy Lipcream - "Pride"


Posy Beauty Lip cream Matte ini ketahanannya boleh banget di acungin jempol. Selama makannya masih cantik dan bukan yg berminyak lipcream ini akan stay di bibir. Aku sendiri sudah menguji cobakan sendiri. ketika lip matte ini ngeset. Aku coba minum dan dia gak berbekas di gelas alias tidak transfer.



Posy Beauty di kemas dalam botol plastik yang berbentuk pipih Tampil berbeda dengan lip matte sejenis. Untuk wandnya Posy Lip Cream Matte adalah doe foot. sehingga sangat mudah sekali untuk diaplikasikan ke bibir. 





Posy Beauty juga sudah memiliki sertifikat Halal,Vegan dan Cruelty Free, Jadi gak perlu takut untuk mencoba produk mereka.



Price : Rp. 149.900,-


where to buy : on their social media website or official posy beauty shoppe 


Jangan lupa untuk follow social media Posy Beauty.
 Instagram  







Thank you so much for reading my blog




See you,



GOOD LUCK

XOXO

Thursday, 30 November 2017

[Review] Mustika Putri Lips Licious Lip Cream Matte Feat Nanda Arsinta


Hi! Hi!

Buat beauty junkies, kalian pasti kenal kan dengan salah satu beauty guru di youtube Nanda Arsinta. Nah, salah satu brand lokal kita yaitu Mustika Putri baru saja mengeluarkan koleksi lips licious matte dan berkolaborasi bersama Nanda Arsinta. 


Dalam Kolaborasinya ini Mustika Putri  feat Nanda Arsinta mengeluarkan 4 pilihan warna nude yang bisa kalian pakai untuk sehari-hari. 

Keempat warna nude tersebut adalah 01 Cotton Candy, 02 Caramel Apple, 03 Pink Lollypop, 04 Soda Pop. Penamaan warna-warnanya sangat unik. Dan inilah swatch ke empat warna tersebut.



Atas: 01, 02, 03, 04



Mustika Putri Lips Licious Lip Cream Matte ini di kemas dalam kemasan plastik berwarna bening dan putih pada bagian tutupnya. Aplikator lipstik berbentuk doe foot, jadi sangat bagus ketika diaplikasikan ke bibir.


Sesuai namanya lipstick ini memiliki hasil akhir yang matte, tekturnya creamy dan pigmented. mudah sekali untuk diaplikasikan ke bibir. Selama pemakaian lipstick ini tekturnya terasa nyaman meski hasilnya matte dia tidak bikin bibir kering. Terasa ringan dibibir. selain itu lip cream matte ini juga tahan lama dan kissproof. Lip cream matte ini juga memeiliki aroma yang tidak menyengat melainkan harumnya  fresh vanila (seperti permen rasa vanila).Untuk kalian yang memiliki bibir kering sebaiknya menggunakan lipbalm terlebih dahulu. 


Untuk warnanya sendiri aku paling suka warna nomer 1 dan nomer 3. Karena bibir aku hitam jadi aku lebih suka kedua warna tersebut. dari pada penasaran ini nih swatch ke empat warna lip cream ini dibibirku.


Gimana menurut kalian? warna apa yang menjadi favorit kalian?


Mustika Putri Lips Licious Lip Cream Feat Nanda Arsinta Exlusive hanya bisa kalian dapatkan di Dan+Dan Store | Dan+Dan Official Tokopedia | Dan+Dan Shopee Store |  Go-Mart. Jadi buruan cusss ke dandan.
Soalnya warnq-warna nudenya tuh cakep banget. Harganya juga terjangkau. 

Btw, Mustika Putri indonesia sedang mencari Putri Icon 2017. Bagi kalian yg suka ikut kompetisi pemilihan putri icon kalian bisa lihat infonya di www.putriicon2017.com. 

Okay deh sekian review dariku. tetap setia baca blogku ya. meski mungkin jarang update. 




jangan lupa follow social media dari Mustika Putri untuk mendapatkan info terbaru:
Facebook | Instagram | Twitter


Thank you for reading





Good Luck

XOXO






Sunday, 22 October 2017

Ichitan Teh Tawar rasa baru

Hi! Hi!


Melengkapi postinganku sebelumnya nih soal dunia percemilan.

mungkin ada yg bertanya-tanya "loh inikan beauty blog tapi koq jadi bahas camilan".

hmm.. gini2. namanya beauty blogger juga manusia pastinya dunk gak mungkin gak doyan nyemil (meski ada juga sih bbrp org yg gak doyan nyemil). Jadi, berhubung aku memang hobi banget nyemil aku juga mau bahas nih minuman satu ini yaitu ICHITAN TEH TAWAR.




Ichitan Teh Tawar adalah minuman pertama di indonesia  tanpa mengandung gula, alias tawar. Nah lo, bisa dibayangkan kan rasanya seperti apa. Pastinya rasanya sih enak banget. Apalagi buat aku penyuka minuman teh. Meski namanya teh tawar tapi teh ini tidak pahit. Rasanya sesuai sekali dengan seleraku.  


Terkadang di saat ingin nyemil aku binggung ingin minum teh apa karena rata-rata minuman teh dalam kemasan bisanya mengandung gula, meski pun ada beberapa yang less sugar tapi rasanya tetap manis. Beruntung banget akhirnya ICHITAN mengeluarkan varian rasa Teh Tawar. Ichitan Teh Tawar terbuat dari daun teh hijau, sehingga lebih sehat dan dapat di konsumsi kapan pun dan dimanapun juga cocok untuk jadi teman ngemil ataupun makan.




Komposisi teh ini terdiri dari Air, Teh Hitam (0,53%), Teh Bubuk (0,07%), Perisa Sintetik Teh.
Teh ini juga sudah mendapatkan sertifikat Halal dari MUI, jadi bagi teman-teman yang muslim sudah gak perlu khawatir lagi mengkonsumsi ini, 

Kemasan Botol Ichitan Teh tawar ini sanggat hanang suka travdy. Pas sekali di gengam oleh tangan. jadi buat yang suka traveling ataupun jalan-jalan bisa perpergian sambil mengengam ini. Untuk botolnya sendiri terbuat dari PET dan terdapat logo recycle.

Teh ini di bandrol dengan harga berkisar 4000an. Saat ini teh ini baru tersedia di Alfamidi, Lawson, dan Giant.



Ichitan Teh Tawar cocok jadi minuman pendamping di kala mengedit video.
Buat kalian penyuka teh dan butuh pedamping camilan, aku rasa bisa loh mencoba teh ini. kalau aku sih suka benget dengan rasa teh tawar ini, sekaligus jadi teman favorit aku buat nemenin ngemil. 






Thank you for reading



Good Luck


XOXO






Friday, 20 October 2017

Ngemil Sehat Bareng WRP FruitBar


Hi! Hi!

Long Time No See



Maafkan ya aku lagi susah banget buat nulis blog. Tapi kali ini aku sempetin nih buat nulis blog soalnya buat aku yg hobi banget ngemil rasanya gak mungkin klo gak ngeupdate camilan baru. 


Sesuai judul aku mau kasih kalian cemilan baru dari WRP yaitu WRP FuitBar.






WRP FruitBar ini memiliki rasa apricot dan raisin yang nikmat, selain itu WRP FruitBar ini adalah rangkain terbaru dari WRP Diet Solution. Nah, bagi kamu yang doyang ngemil tapi lagi diet bisa deh cobain cemilan ini. 






WRP FruitBar mengandung 80Kkal/saji. FruitBar ini adalah perpaduan kebaikan dari berbagai jenis gandum sebagai sumber serat dan buah-buahan sebagai sumber vitamin untuk tubuh kita. Camilan ini juga terkandung delapan jenis Vitamin yaitu A, B1, B2, B3, B9, C dan E serta 2 jenis mineral yaitu Mineral zat besi dan Magnesium. 




WRP FruitBar memiliki kemasan yang ringan, jadi cocok untuk di makan kapan saja dan dimana saja. apalagi nih buat yang doyan ngemil dan kerja di luar ruangan seperti aku. Wah, wajib hukumnya untuk bawa camilan, jadi WRP Fruitbar selalu ada di dalam tas aku. Apalagi aku orangnya mudah lapar inginnya makan terus tapi gak mau gendut. Jadi terkadang cukup bawa 1 cemilan ini sudah bikin perut kenyang. tapi bukan berarti harus skip makan besar ya!.






Selain WRP FruitBar, WRP juga mengeluarkan WRP Everyday Low Fat Milk, susu rendah lemak kamasan praktis kaya nutrisi dan berkalsium tinggi. WRP Everyday Low Fat Milk dilengkapi dengan vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, B9, B12, Vitamin C, D dan E, Kalsium, Fosfor, Magnesium, ZatBesi, Selenium, Iodium, Seng, dan Biotin. 


WRP Low Fat Milk tersedia dalam 2 pilihan rasa yaitu coklat dan vanila. Susu ini dikemas dalam bentuk sachet yang praktis bisa kalian bawa dimana saja. ada 2 cara untuk mengolah susu ini yaitu shake untuk yang ingin minuman dingin, atau diseduh dengan air panas. 




Kedua produk tersebut boleh banget kalian masukan untuk jadwal snacking. apalagi untuk yang sedang berdiet seperti aku (tapi entah kapan kurusnya). 



pemenang salah satu games dari WRP Games Challange



Oh ya, Beberapa minggu yang lalu aku juga  diundang oleh WRP Everyday untuk menghadiri  launching  cemilan sehat dan rendah kalori yaitu WRP FruitBar. Acara tersebut diadakan di salah satu mall di jakarta yaitu Gandaria City Mall tidak hanya dihadiri oleh beberapa teman beauty blogger namun juga pengujung mall gandaria city ikut menyaksikan keramain event tersebut. 








Well, itu saja ulasan blog kali ini. terus setia menanti di blog ini ya. 


Thank You for reading

Good Luck 


XOXO

Friday, 4 August 2017

Althea Box Chox Unboxing Review


HI! HI!

Buat kalian para pecinta makeup korea. Mungkin udah gak asing ya dengan salah satu website e-commerce ALTHEA ID.





Althea ini menyediakan berbagai macam kosmetik mulai dari skincare, haircare, dan produk dekoratif lainnya yang berasal dari negeri korea dan jaminan produk asli.

Harga-harga yang ditawarkan oleh Althea tidak jauh berbeda dengan harga asli dari korea. selain itu althea juga banyak menawarkan sale dan juga beauty box yang berbeda tiap bulannya. 

Aku sangat tertarik dengan Beauty Box dari althea, karena isi dari beauty box tersebut beraneka ragam dan harga yang ditawarkan pun jauh lebih murah ketimbang membeli satuan. 

Daripada panjang lebar lagi aku mau kasih kalian bocoran mengenai barang apa saja yang aku beli dari Althea.



My package~~ its so huge~~


Untuk kamu yang ada di indonesia untuk sistem pembayaran althea sangat mudah, kalian bisa membayar via Credit Card, Alfamart, Doku wallet, ATM Bersama dan Mandiri ClickPay. 


My secret! Glacial Water Mask
Selain memberikan banyak promo diskon untuk produk-produk tertentu, althea juga memberikan promo free ongkos kirim dari korea ke indonesia untuk pembelanjaan nominal Tertentu. Namun, saat ini negara kita tercinta ini sedang dalam posisi red line. Dimana barang-barang yang masuk dari luar negeri bisa-bisa di kembalikan lagi kenegera asalnya. Let's hope peraturan ini bisa sedikit dilonggarkan. amin!.

Laneige Mineral Skin Mist
Dr.Young Sliky Primer


Untuk waktu pengirimannya althea bisa dibilang termasuk cepat. barang akan sampai ketangan kita 10-15 hri kerja. So, cukup order, bayar dan duduk manis terima paket.


W-Lab Snow Water Cushion


Tapi buat kalian yang kurang puas dengan produk yang kalian dapatkan. ALTHEA memiliki program 30 hari pengembalian dana. Nah, gak perlu khawatir lagi kan. 


Apieu Cheek Chox
Milky Dress Barbie Make Color Lip Tint

Pokonya meski ini pengalaman pertamaku berbelanja di website ini, aku sangat puas dengan pelayanan dan juga produk yang aku beli. SO, buat kalian pecinta makeup korea gak usah ragu ya beli di website ini!.




HAPPY SHOPPING


Thank you for reading



Good Luck

XOXO

Saturday, 15 July 2017

Review Betadine Sabun Cair Antiseptic





Hi! Hi!



Di pergantian musim seperti ini apalagi cuaca yang tidak jelas, kadang hujan seharian, kadang terik, kadang paginya cerah sore harinya hujan deras. Kalau sudah begitu badan pasti jadi mudah sakit, contohnya gampang terkena flu. Dan kalau sudah terkena flu biasanya gampang sekali flu itu menular. Maka sebaiknya kita wajib menjaga kesehatan badan. Salah satu cara mencegahya adalah dengan mencuci tangan sebelum makan. 







Cuci tangan sebelum makan bukan hanya semboyan ajakan untuk hidup sehat. Namun, Cuci tangan sebelum makan wajib kita lakukan. Karena tangan kita bisa menjadi sarang bagi bakteri dan virus-virus penyakit.

Tentu pemilihan sabun cair yang tepat pun juga bisa menjadi salah satu faktor untuk menjaga kesehatan. Sabun cair antiseptic yang di pilih harus yang berkualitas dan terbukti menjaga kesehatan kita. Sabun cair yang selalu aku gunakan adalah BETADINE Sabun Cair Antiseptic. 

Sejak Aku kecil ibuku  selalu menyediakan produk dari BETADINE, tidak hanya Sabun Cairnya, tapi juga BETADINE Obat Kumur, BETADINE obat luka dan BETADINE salep. BETADINE telah di percaya di keluargaku sebagai salah satu produk yang bagus untuk mencegah penyakit. 







Kenapa sih kita wajib menggunakan Betadine Sabun Cair Antiseptic?!.

1. BETADINE adalah antiseptic yang sudah di eprcaya lebih dari 50 tahun di seluruh dunia.
2. BETADINE bisa disebut antiseptic terbaik karena pada tahun 1629, di tahun itu ke 11 astronot baru saja kembali dari bulan dan beberapa orang mengkhawatirkan mengenai penyakit yang mungkin di bawa oleh ke 11 astronot tsb. Maka NASA menggunakan BETADINE untuk membantu menstrerilkan barang-barang dan jug astronot tersebut. Cerita selengkapnya ada di http://articles.courant.com/1992-07-23/business/0000114717_1_germs-moon-astronauts)
3. BETADINE Sabun Cair Antiseptic menggandung Povidone Iodine 7,5%.

4. Hasilnya sangat efektif falam membunuh kumanbakteri penyebab penyakit. Terbukti WHO (World Health Organisation, menggunakan betadine untuk tindakan kebersihan dalam mencegah penyebaran virus yang menyebabkan HFMD. (ref: https://biotechin.asia/2016/04/05/study-confirms-betadine-efficacy-in-combatting-rising-hand-footand-mouth-disease-hfmd-infection/)
5. Rajinlah mencuci tangan sebelum makan atau ketika akan beraktifitas dengan menggunakan sabun cair yang  sudah terbukti 99.99% membunuh virus penyebab utama HFMD. (ref: http://www.tnp.sg/news/singapore-news/hand-foot-and-mouth-disease-what-you-need-know, http://en.prnasia.com/story/144640-0.shtml)



Kapan sih waktu terbaik untuk menggunakan Sabun Cair ini?

- Saat traveling, ketika kita traveling wajib sekali untuk membawa Betadine, Karena kita tidak tau tempat yang akan kita tuju apakah sedah terjadi wabah penyakit atau untuk mencegah penyakit2 lainnya.

- Setelah berkunjung dari lingkungan yang sedang terjangkit wabah penyakit menular, ataupun berada di lingkungan kerja dan ada rekan kerja yang sedang sakit.
- Ataupun saat dan setelah mengunjungi negara di Timur Tengah (misalnya seperti saat Umroh/Naik Haji) karena saat ini di negara Timur Tengah sedang mewabah virus MERS dan SARS



BETADINE Sabun Cair Antiseptic mengandung Povidone Iodine 7,5%. Dan efektit melindungi kulit dari kuman (bakteri, jamur) penyebat penyakit. 

Pemakaian BETADINE Sabun Cair sangat mudah, cukup tuangkan cairan BETADINE Sabun Cair Antiseptic secukupnya ketelapak tangan. Usapkan dan diamkan selama 15-30 detik, kemudian bilas dengan air bersih.


Betadine Sabun Cair Antiseptic, dengan segudang manfaatnya biasanya tidak hanya aku gunakan untuk mencuci tangan saja. Tetapi ketika wajahku sedang berjerawat parah, kadang aku menggunakan ini untuk mencuci wajahku. Agar kuman-kumannya juga dapat mati. Dan wajahku jadi bersih dari kuman penyebat jerawat.




Sekarang ini BETADINE Sabun Cair Antiseptic sudah bisa kalian beli dimana-mana, tidak hanya di apotik, namun juga di supermarket, mini market, maupun melalui Online shop, salah satu online shopnya adalah JD.ID. Dengan harga yang sangat terjangkau untuk manfaat yang luar biasa dalam menjaga kita dari kuman penyakit.


Thank you for reading my blog


Jangan lupa cuci tangan sebelum makan ya!.




See You!!


XOXO

Thursday, 8 June 2017

1st Impression Loreal White Perfect Clinical

Hi! Hi!

Welcome back di blog aku.





Kemarin-kemarin kan aku review tentang body care, nah, sekarang balik lagi deh aku mau kasih kalian 1st Impression product skincare terbaru dari Loreal Paris. Yaitu rangkaian Loreal White Perfect Clinical. Ada 3 rangkaian Produk yang akan aku bahas yaitu, Loreal White Perfect Clinical Derm White Essence, Loreal White Perfect Clinical Day Cream SPF19 PA+++, Loreal White Perfect Clinical Overnight Treatment. 




Gak sabar kan ingin tau ketiga produk tersebut? Yuk langsung simak tulisan dibawah ini.

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------



Loreal White Perfect Clinical Derm White Essence





Description :

Loreal Laboratories menemukan bahwa selain melanocytes, fibroblast pada lapisan dermis berperan penting dalam proses pigmentasi kulit yang dapat memicu timbulnya noda. White Perfect Clinical Derm White Essence diperkaya dengan Derm White Technology. 







Ada 3 bahan aktif  pada produk ini yang memberikan aksi untuk mencerahkan kulit, yaitu:
- ACTYL C : Bahan Aktif pencerah, membantu menyamarkan noda hitam pada kulit.
- ADENOSINE : Membantu mengurangi produksi melanin *untuk mencegah pigmentasi kulit.
- FIBRELASTYL : Membantu kulit tampak lebih cerah bercahaya #myperfectglow






Loreal White Perfect Clinical Derm White Essence, dikemas dengan menggunakan botol kaca berwarna silver dan dilengkapi dengan tutup pipet. Jadi tidak hanya kemasannya yang luxurius, namun juga bisa menjaga produk agar tetap higenis.


Untuk Pemakaiannya sendiri, aku hanya membutuhkan 1-2 drop untuk seluruh wajah. Karena ini adalah Essence ,Produk ini akan langsung meresap kedalam kulit. Wanginya pun juga bikin wajah jadi lebih rileks. Produk ini dapat dipakai untuk pagi dan malam hari. 






Selama aku memakai produk ini dalam jangka 1 minggu, memang tidak begitu tampak hasil yang cukup maksimal. Namun, kulit wajahku tidak menumukan tanda2 ketidak cocokan/ alergi dengan bahan yang diterdapat dalam produk ini. So, aku cukup suka dengan essence ini dan akan terus mencoba produk ini.  Ini Semoga aju juga bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Apalagi belakang sedang banyak noda-noda bekas jerawat yg ini aku samarkan, plus juga meremajakan kulit.


Untuk harga Loreal White Perfect Clinical Derm White Essence di bandrol dengan harga sekitar Rp.214.000,-. Kamu bisa mendapatkan produk ini di drugstore, maupun online store.



-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Loreal White Perfect Day Cream SPF19 PA+++






Deskripsi :

Loreal Laboratories menghadirkan produk pencerah baru, yang terbukti secara dermatologi dangan 2 bahan aktif didalamnya. 

2 Kandungan aktif yaitu :

- PRO-VANISH 3 : bahan aktif pencerah membantu mengurangi produksi melanin pada kulit.
- SPF 19 PA+++ memberikan perlinduangan dari UVA/UVB mencengah timbulnya noda hitam dan warna kulit gelap.

Claim:
Sejak pemakaian awal : Kulit tampak lebih segar dan lembab.
Dengan pemakaian teratur : kulit tampak lebih cerah dan warn aterlihat lebih merata.
Setelah 8 minggu : Noda hitam tersamarkan. Kulit tampak lebih halus dan lembut.


Cara Pakai :
Gunakan di pagi hari di area wajh dan leher yang telah di bersihkan. Untuk hasil yang optimal, dianjurkan untuk di gunakan setelah White Perfect Perfect Anti-Spot Brightening Essence.





Loreal White Perfect Day Cream SPF19 PA+++ ini adalah krim wajah untuk pagi/siang hari. Krim ini berwana pink dan teksturnya thick, namun tidak lengket. Dan krim ini mudah meresap kedalam kulit.
Krim wajah ini memiliki wangi yang sama dengan Essencenya.
Loreal White Perfect Day Cream SPF19 PA+++, sesuai namanya sudah memiliki SPF 19 dan dilengkapi dengan PA+++ jadi biasanya aku tidak perlu lagi memakai sunblock apabila hanya akan berada di dalam runagan saja. Kecuali untuk kegiatan outdoor aku pasti akan menambahkan sunblock.






Loreal White Perfect Day Cream kemasannya terbuat dari kaca berwarna silver sehingga memberikan kesan yang luxurios. Kemasaanya sendiri berbentuk jar, dan terdapat 2 tutup untuk menjaga produk ini agar tetap higenis. Sayangnya kemasannya tidak dilengkapi spatula. Jadi ketika aku mau memakai krim ini. Aku harus benar-benar memastikan bahwa jari-jariku bersih.






Selama seminggu aku mencoba produk ini, memang belum bisa di lihat hasil yang maksimal, namun saat pertama memakai ini kulit wajah menjadi lebih lembab, dan tidak kering, kulitku sendiri adalah kombinasi dimana dibagian t-zone berminyak dan didaerah lain normal. Selama memakai ini kulitku tidak menapkan tanda-tand ketidak cocokan/alergi pada produk ini, jadi aku akan melanjutkan menggunakan ini supaya bisa mendapatkanhasil yang maksimal. Kulitku menjadi lebih cerah dari sebelumnya.


Loreal White Perfect Day Cream di bandrol dengan harga berkisar Rp. 161.000,-. Kalian bisa mendapatkanya di drugstore terdakat ataupun melalau online shop. 


----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------



Loreal White Perfect Clinical Overnight Treatment




Deskripsi :

Loreal Laboratories menghadirkan produk pencerah baru, yang terbukti secara dermatologi dangan 3 bahan aktif didalamnya. 

4 Kandungan aktif yaitu :
- PRO-VANISH 3 Technology, kombinasi tiga bahan pencerah, membantu mencerahkan dan berperan dalam regenerasi kulit di malam hari.
- VITAMIN B3 : Membantu mencerahkan kulit
- PROCYSTEIN : Membantu mengurangi produksi/ pembentukan melanin berlebih.
-BIO-PELLING EX : membantu menjadikan kulit tampak halus dan lebih cerah.

Claims:
Pada pagi hari : Kulit tampak segar, lebih cerah/ berseri dan halus.
Dengan Pemakain teratur : Kulit tampak lebih cerah dan warna lebih merata.

Cara Pakai:
Gunakan pada malam hari di area wajah dan leher yang telah dibersihkan. Untuk hasil yang optimal, direkomendasikan untuk digunakan bersamaan dengan White Perfect Perfect Anti-Spot Brightening Essence.




Loreal White Perfect Clinical Overnight Treatment adalah krim untuk malam hari, krim ini tekturnya lebih thick atau padat ketimbang krim pagi harinya. Krim ini ketika dioleskan pada wajah akan langsung meresap kedalam kulit. Krim ini juga memiliki wangi yang sama seperti essencenya. Krim ini akan membantu meremajakan kulit wajah pada malam hari.




Loreal White Perfect Clinical Overnight Treatment dikemas dengan botol jar yang terbuat dari kaca. Berbeda dengan 2 produk sebelumnya yang berwarna silver, krim malam ini berwarna biru. Memiliki 2 tutup sama seperti krim pagi harinya. Sayangnya krim model jar seperti ini tidak dilengkapi dengan spatula. Alangkah lebih baiknya bila terdapat spatula pada kemasan.





Setelah aku mencoba ini selama satu minggu krim ini cukup amazing karena ketika aku bangun kulit wajah  tetap tembab dan halus. Untuk klaim mencerahkannya aku belum bisa melihat Karenabaru satu minggu pemakaian, namun rasanya ada sedikit noda-noda yang terlihat agak samar-samar mulai hitam dari hitam pekat sekarang agak pudar namun belum cukup maksimal.

Loreal White Perfect Day Cream di bandrol dengan harga berkisar Rp. 192.000,-. Kalian bisa mendapatkanya di drugstore terdakat ataupun melalau online shop.


----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Itulah tadi 1st impression aku terhadap ketika produk terbaru dari Loreal Paris White Perfect Clinical dari #lorealparisid.





Aku akan terus melanjutkan menggunakan ketika rangkaian produk tersebut dan akan mengupdate hasil foto before dan afternya, namun kalau kalian penasaran inilah hasil foto before/after aku menggunakan produk ini dalam wakti 1 minggu.





memang sih belum banyak perubahan karena baru mencobanya sebentar. Tapi tenang aku akan mengupdate blog ini kembali dengan foto before dan after setelah pemakain selama 8 minggu.

jadi tetap tunggu review lengkapnyanya.

kalian bisa cari tau lebih lanjut tentang produk ini di

Rasanya itu saja info yang aku berikan. Smoga kalian suka postingan aku.






Thank you For Reading

Good Luck
XOXO